Welcome to my Blog! I want to share my stuff with you and hope you will find something useful here. Enjoy my collection and come back again and again, I will do my best to make it always interesting for you. Thank you for your time!

Minggu, 18 Desember 2011

Durian Merah...??

Durian atau orang sering menyebutnya Duren (duda keren), ups bukan ya sobat.hehehe Umum nya pasti berwarna kuning, tapi pernah tidak sebelum nya sobat melihat bahkan merasakan durian yang isinya berwarna merah..?? belum pernah..??ckckckc #geleng-geleng kepala, kalau sobat aja belum, apa lagi saya..hehehe..ya udah dari pada bingung, mending kita cari tahu yuk sobat...
Buah durian merupakan tumbuhan buah berbentuk pohon yang hidup di daerah tropis. Saat ini terdapat banyak jenis buah durian namun ada salah satu buah durian yang aneh yaitu durian merah. Berbeda dengan dengan buah durian lainnya, durian merah ini memang sangat aneh. Sebab jika jenis buah durian yang biasa, daging buahnya rata-rata berwarna kuning akan tetapi jika durian merah memiliki daging buah yang berwarna merah.


Durian merah ini bisa kita jumpai di Desa Kamiren Banyuwangi, Jawa Timur. Ternyata durian ini merupakan salah satu buah durian yang menjadi unggulan di daerah Jawa Timur. Oleh karena itu banyak para penggemar buah durian baik dari Jawa Timur maupun dari luar daerah Jawa Timur rela datang hanya unutuk menikmati buah ini.

Durian yang nama latinnya Durio graveolens memiliki ciri daging buah yang berwarna merah. Berbeda dengan durian pada umumnya, biji durian merah lebih kecil dan daging buahnya pun lebih tebal dan lebih manis. Kadar alkoholnya pun lebih rendah dan aroma buah lebih menyengat. Untuk ukuran, buah ini berukuran sedang atau sedikit lebih kecil dibanding durian lain. Warna kulit buah tidak berbeda dengan buah durian lainnya yaitu berwarna kuning. Untuk cara hidup durian ini sama seperti buah durian lainnya yaitu tumbuh di daerah tropis pada ketinggian kurang lebih 800 meter diatas permukaan laut. Akan tetapi waktunya berbuah durian merah tidak menentu, tidak bisa dipastikan kapan durian ini berbuah. Yang pasti adalah durian merah hanya berbuah sekali dalam setahun.

Durian merah di Jawa Timur masih tergolong langka, tak heran banyak pegunjung yang tidak bisa membawa pulang buah ini. Sehingga untuk mendapatkan bibit durian di daerah ini sangat sulit. Biasanya pengunjung hanya membawa pulang bijinya dijadikan bibit durian untuk ditanam dirumah. Ternyata durian merah ini juga bisa ditemukan di daerah Kalimantan dan beberapa daerah lainnya, karena durian ini pertama kali ditemukan di daerah pedalaman Kalimantan. Oleh karena itu di daerah Kalimantan kitalebih leluasa mendapatkan bibit durian walaupun di Jawa Timur sangat sulit.



!-- Share Post ! Support by sheltrart.blogspot.com-->

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkunjung
jangan lupa untuk Follow blog ini.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Dapat uang melalui internet
Salju Shop - Kupon Diskon Ekslusif
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More